Kamis, 29 Desember 2016

RESOLUSIKU 2017, GEGARA GIVE AWAY


Seminggu yang lalu, saya dapat info di WA group Gandjel Rel dan IIDN Semarang kalau Mbak Hidayah Sulistyowati yang biasa dipanggil mbak Wati mau mengadakan GA (Give Away). Selaku orang yang mengenal kebaikan mbak Wati, terbersit keinginan untuk partisipasi. Sekalian update blog, yang sudah penuh dengan sarang laba-laba.

Tapi begitu baca temanya, saya langsung blank, berasa kosong gak ada ide gitu. Temanya sih cocok dengan akhir tahun, #Resolusiku2017, cuma hingga di penghujung tahun 2016, saya belum terpikir resolusi di tahun depan. Tahu diri, saya memilih kembali melewatkan kompetisi GA, “wis ah, kembali ke laptop garap kerjaan kantor”.

Jumat, 23 Desember 2016

TIPS MENYETRIKA YANG BAIK DAN BENAR


[Placement Article]

Pekerjaan yang paling saya hindari adalah menyetrika. Eh, tapi bukan berarti saya gak pernah menyetrika. Jaman mahasiswa mau gak mau kan setrika pakaian. Iya, menyetrika pakaian saat pakaian yang licin di lemari habis…huahaha.

Ya, saya gak mau tampak kusut lah. Masak muka dah kinclong, tapi pakaian dan jilbab kusut. Memiliki penampilan yang rapih tentu merupakan dambaan semua orang, makanya menyetrika pakaian tidak bisa dilakukan asal-asalan. Menyetrika pakaian secara tidak tepat atau sembarangan justru akan membuat pakaian terlihat lebih berantakan. Nah, untuk menghindari kerusakan pakaian, beberapa hal perlu diperhatikan agar pakaian tidak berakhir rusak atau bolong nantinya.

Selasa, 06 Desember 2016

MENUJU PELAYANAN PRIMA


Beberapa bulan ini, saya merasa waktu cepat berlalu. Masuk kantor pukul 08.00 WIB eh, gak terasa waktu sudah menunjukan pukul 15.00 WIB. Padahal pekerjaan kantor masih ada yang harus diselesaikan.

Beberapa kali saya membawa pekerjaan kantor ke rumah. Melanjutkan pekerjaan saat anak sudah tertidur. Tidak setiap hari sih seperti itu, tapi rasanya seperti tidak ada waktu bersantai *halah kerja kok santai.

Efek kesibukan kantor membuat saya kurang aktif ngeblog *golek kambing hitam. Selain itu, waktu bersama duo F menjadi berkurang. Kadang saya tak bisa menjemput Fatih di sekolah. Bahkan, saat sore sepulang kerja, saya tak ikut menjemput duo F di rumah eyangnya.

Blog Design by Handdriati